Lensa

Dunia dalam genggaman, komunikasi tak lagi mengenal batas dan ruang. Awal teknologi adalah sebuah keniscayaan dan terbukti seiring dengan menuanya zaman. Selamat datang generasi perubahan. Dengan "Lensa", semoga apa yang Anda cari dapat ditemukan. Semoga Anda nyaman.

Breaking News

Kamis, 07 Agustus 2014

MIKROKONTROLER AVR

Mikrokontroler AVR merupakan salah satu jenis arsitektur mikrokontroler yang menjadi andalan Atmel. Arsitektur ini dirancang memiliki berbagai kelebihan dan merupakan penyempurnaan dari arsitektur mikrokontroler-mikrokontroler yang sudah ada.  
Berbagai seri mikrokontroler AVR telah diproduksi oleh Atmel dan digunakan di dunia sebagai mikrokontroler yang bersifat low cost dan high performance. Di Indonesia, mikrokontroler AVR banyak dipakai karena fiturnya yang cukup lengkap, mudah untuk didapatkan, dan harganya yang relatif terjangkau.
Antar seri mikrokontroler AVR memiliki beragam tipe dan fasilitas, namun kesemuanya memiliki arsitektur yang sama, dan juga set instruksi yang relatif tidak berbeda. Berikut tabel perbandingan beberapa seri mikrokontroler AVR buatan Atmel.
 
Seri
Flash (KBytes)
RAM (Bytes)
EEPROM (KBytes)
Pin I/O
Timer 16-bit
Timer 8-bit
UART
PWM
ADC 10-bit
SPI
ISP
ATmega8
8
1024
0.5
23
1
1
1
3
6/8
1
Ya
ATmega8535
8
512
0.5
32
2
2
1
4
8
1
Ya
ATmega16
16
1024
0.5
32
1
2
1
4
8
1
Ya
ATmega162
16
1024
0.5
35
2
2
2
6
8
1
Ya
ATmega32
32
2048
1
32
1
2
1
4
8
1
Ya
ATmega128
128
4096
4
53
2
2
2
8
8
1
Ya
ATtiny12
1
-
0.0625
6
-
1
-
-
-
-
Ya
ATtiny2313
2
128
0.125
18
1
1
1
4
-
1
Ya
ATtiny44
4
256
0.25
12
1
1
-
4
8
1
Ya
ATtiny84
8
512
0.5
12
1
1
-
4
8
1
Ya
 
Keterangan: 

  • Flash adalah suatu jenis Read Only Memory yang biasanya diisi dengan program hasil buatan manusia yang harus dijalankan oleh mikrokontroler
  • RAM (Random Acces Memory) merupakan memori yang membantu CPU untuk penyimpanan data sementara dan pengolahan data ketika program sedang running
  • EEPROM  (Electrically Erasable Programmable Read Only Memory) adalah memori untuk penyimpanan data secara permanen oleh program yang sedang running
  • Port I/O adalah kaki untuk jalur keluar atau masuk sinyal sebagai hasil keluaran ataupun masukan bagi program
  • Timer adalah modul dalam hardware yang bekerja untuk menghitung waktu/pulsa 
  • UART (Universal Asynchronous Receive Transmit) adalah jalur komunikasi data khusus secara serial asynchronous
  • PWM (Pulse Width Modulation) adalah fasilitas untuk membuat modulasi pulsa
  • ADC (Analog to Digital Converter) adalah fasilitas untuk dapat menerima sinyal analog dalam range tertentu untuk kemudian dikonversi menjadi suatu nilai digital dalam range tertentu
  • SPI (Serial Peripheral Interface) adalah jalur komunikasi data khusus secara serial secara serial synchronous
  • ISP (In System Programming) adalah kemampuan khusus mikrokontroler untuk dapat diprogram langsung dalam sistem rangkaiannya dengan membutuhkan jumlah pin yang minimal  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Designed By